Choux vert ini bagian dalamnya lebih cenderung berwarna putih dibanding bagian terluar yg berwarna hijau royo2, dan ukurannya juga gede banget saking suburnya kali ya. Jadi bingung mo dimasak apa aja kl beli sayur ini. Sebelum ditumis daun choux vert nya direbus sebentar biar agak layu, setelah itu diiris2 baru deh ditumis. Pake tambahan irisan cabe hijau dan udang kering...hmmm...mantab!!
Bahan:
1. 10 lembar daun choux vert, rebus sebentar biar layu, iris2
2. 2 sdm udang kering/ebi, siram air panas, tiriskan
3. 2 buah cabe ijo, iris serong
4. ½ buah tomat, iris2
5. Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
1. 3 siung bawang putih
2. 4 siung bawang merah
3. 3 buah cabe keriting
4. ¼ sdt terasi
5. Garam
6. Gula pasir
Cara memasak:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai wangi. Masukkan udang kering, aduk rata.
2. Masukkan irisan daun choux, tumis. Lalu masukkan irisan cabe ijo dan tomat, masak sampai matang dan bumbu meresap. Cicipi rasanya. Angkat dan sajikan dengan senyuman:)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar